Seminar Nasional “Menjadi Guru Inspiratif” dan Konferwil PERGUNU Jateng

Senin, 14 Agustus 2017
Seminar Nasional “Menjadi Guru Inspiratif” dan Konferwil PERGUNU Jateng
Ditulis Oleh : 4dm1n

UNWAHAS – Guru memegang peran penting dalam proses belajar mengajar (PBM) di sekolah. Guru yang professional, berkompetensi dan memiliki kemampuan baik dalam mengajar menjadikan PBM sukses.

“Sebagai pengajar, guru jangan hanya datang ke sekolah melakukan tugas dan tanggungjawabnya sekadar mendidik siswa di dalam kelas. Guru yang baik juga harus bisa jadi inspirasi atau contoh bagi siswanya. Lewat gaya bahasa, kreativitas serta kedisiplinanya maka siswa bisa tertarik menerima pelajaran” ujar  anggota Komisi E DPRD Jateng Muh Zen Adv saat memotivasi para guru anggota Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) se-Jateng di Seminar Nasional (semnas) “Menjadi Guru Inspiratif” dan Konferensi Wilayah Pergunu Jateng” di Kampus Universitas Wahid Hasyim (Unwahas) Semarang, Sabtu (12/8). Semnas kerjasama FAI Unwahas dan Pergunu Jateng diselenggarakan dalam rangka Dies Natalis ke-17 Unwahas.

Pada semnas yang dihadiri Rektor Unwahas Prof Dr Mahmutarom HR., SH. MH., Dekan Fakultas Agama Islam Unwahas H. Nur Cholid, M.Ag, M.Pd., Ketua PWNU Jateng KH. Drs. Abu Hapsin, MA., Ph.D., Ketua Pergunu Jateng Dr. H. Ruswan, MA. dan Pimpinan Pusat Pergunu H. Heri Kuswara, M. Kom., Muh Zen Adv menuturkan bila guru bisa menginsiprasi siswa dengan tujuan mereka bisa mandiri, yakinlah para siswa di Indonesia akan kreatif dan pandai secara alami.

Sementara itu Nur Rois, dosen FAI Unwahas yang juga panitia berharap lewat semnas para guru bisa menyerap inspirasi yang disampaikan para pembicara. Semnas juga menampilkan paparan dari guru prestasi nasional 2016 Hery Nugroho, juara satu Kepala MTs se-Jateng Sumardi dan guru prestasi nasional dan penulis artikel Usman Roin. (ks01)

http://faiunwahas.wordpress.com/download-informasi-fai/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *