Sabtu, 24 November 2018 |
KONTINGEN FAI UNWAHAS JUARA II PORSENI IV PTKIS JATENG |
Ditulis Oleh : Sholihin |
UNWAHAS-Prosesi penyambutan kontingen dengan pengalungan bunga untuk mahasiswa yang juara. Menurut Andi, “model semacam ini juga akan ditradisikan untuk semua mahasiswa yang membawa pulang prestasi membanggakan”. Jiwa Sportifitas Dia sekaligus memastikan mahasiswa yang mempersembahkan mendali akan diberikan penghargaan berupa beasiswa. Hal ini juga untuk menyemangati mereka supaya kian giat berprestasi. Ketua Kontingen Dr. Nur cholid yang juga Dekan FAI menjelaskan, Porseni digelar dengan tuan rumah Universita Muhammadiyah Magelang. Forum digelar beberapa waktu lalu sekaligus menjadi ajang menanamkan tali silaturrahmi atar civitas akademika. Selain itu, juga karena sebagai ajang kompetisi bagi mahasiswa, maka juga merulakan bagian dari menumbuhkan jiwa sportifitas. Kompetisi ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa beradu kemampuan dalam cabang olahraga Bulu Tangkis dan Futsal, selain itu juga, Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) serta Musabaqoh Qiroatul Kutub (MQK) kontingen Unwahas berangkat dengan rasa bangga, sebab kampus ini juga pernah menjadi Juara Umum dalam Porseni III tahun 2016 lalu. Mereka bertengger diurutan teratas dengan perolehan mendali 4 emas, 2 perak dan 1 perunggu, namun untuk kali ini kami harus puas dengan membawa pulang juara II, Tim Unwahas mempersembahkan 2 emas dan 1 perak. Tapi yg terpenting, Forum ini bagian dari membangun kepercayaan mahasiswa dan menjaring benih unggulan dikalangan Perguruan Tinggi, imbuhnya. Tampil sebagai juara I yakni Universitas Muhammadiyah Solo dengan perolehan 2 emas, 1 perak & 1 perunggu, lalu Unsiq Juara 3 dengab perolehan 3 perak. Unwahas Juara ll Porseni PTKIS Jateng Semarang- Universitas Wahid Hasyim Semarang meraih juara ll dipekan Olahraga dan Seni (Porseni) lV, Forum Komunikasi Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (FKPTKIS) Kopertais Wilayah X Jawa Tengah. Seribu lebih peserta dari berbagai Perguruan Tinggi Islam di Jateng hadir meramaikan forum dua tahunan ini. “Selamat atas pencapaian ini, apapun hasilnya mahasiswa unwahas sdh membutikan kemampuan terbaiknya”, tutur wakil rektor unwahas Dr. Andi Purwono, disela sela penyambutan kontingen di kampus komplek Jl. Menoreh semarang kemarin. |
